Jika anda adalah pengguna WhatsApp, anda mungkin pernah dihubungi oleh akun perusahaan yang berstatus WhatsApp Bisnis (WA Bisnis). Pada tahun 2018, WhatsApp merilis aplikasi dengan berbagai fitur khusus pemilik bisnis dan perusahaan yang bertujuan mempermudah komunikasi dengan para pelanggan. WhatsApp Bisnis telah menjadi salah satu fitur wajib yang harus dimiliki para brand dan pelaku bisnis yang lainnya. Jika anda sedang merintis usaha, anda sebaiknya membuat akun WhatsApp Bisnis untuk komunikasi dengan pelanggan.
Per Februari 2020, WhatsApp memiliki 2 miliar pengguna aktif bulanan. Ini artinya bahwa hamper bisa dipastikan pelanggan anda memiliki akun WhatsApp yang bisa anda hubungi untuk berbagai keperluan. Apa saja fitur-fitur WA bisnis? Apa saja manfaat yang bisa didapatkan?
Contents
Apa itu WhatsApp Bisnis?

WhatsApp Bisnis adalah aplikasi pengirim pesan yang didesain khusus untuk mempermudah pemilik bisnis berinteraksi dengan pelanggan. Seperti yang disampaikan oleh WhatsApp pada laman resminya, WhatsApp Bisnis didesain sesuai dengan kebutuhan pemilik bisnis kecil untuk terhubung dengan pelanggan secara pribadi. WhatsApp Bisnis mendapatkan sambutan yang bagus khususnya bagi kalangan pemilik bisnis online.
Aplikasi ini sudah mulai banyak dilirik pebisnis sejak diperkenalkan dalam format beta pada bulan September 2017. Ini karena WhatsApp sendiri sebenarnya sudah menjadi platform komunikasi yang banyak digunakan. Kemunculan WhatsApp Bisnis dapat menjadi salah satu pilihan media komunikasi yang sangat tepat untuk pemilik bisnis, khususnya bisnis online.
WhatsApp Bisnis sudah membantu banyak calon pembeli untuk berkomunikasi kepada penjual, membantu pebisnis untuk mempromosikan produk dan jasa serta menjawab pertanyaan pelanggan dengan cepat.
Fitur-Fitur WhatsApp Bisnis
Sebagai solusi untuk pegiat dan pengusaha, WhatsApp bisnis tentu saja menawarkan berbagai fitur tambahan yang didesain khusus untuk membantu penggunanya. Berikut ini adalah fitur-fitur WhatsApp Business:
1. Profil Bisnis

Dalam profil WhatsApp Bisnis, anda bisa memuat informasi tentang toko, deskripsi, jam operasional, alamat (yang bisa diintegrasikan dengan maps), produk dan jasa yang ditawarkan sampai dengan email, website dan media sosial. Anda juga bisa melengkapi foto profil dengan logo bisnis agar tampak lebih professional.
2. Quick Replies

Kemungkinan ada beberapa pelanggan menanyakan informasi yang sama. Anda tentu harus membalas pesan tersebut berulang kali sehingga bisa saja menghabiskan banyak waktu. Fitur Quick Replies ini mempermudah anda untuk membuat pesan berulang. Jadi, anda tidak perlu mengetikkan terlalu banyak hal untuk membalas chat dari pelanggan yang menanyakan informasi yang sama.
Dengan quick replies, anda bisa membuat beberapa template pesan untuk menghemat waktu pengetikan ketika membalas pertanyaan atau chat dari pelanggan. Hanya perlu mengetikkan shortcut-nya saja menuju template pesan yang anda inginkan.
3. Labels

Anda dapat mengelompokkan pelanggan berdasarkan suatu kategori dengan fitur Labels yang ada pada WhatsApp Bisnis. Beri label kepada pelanggan berdasarkan kelompok tertentu misalnya “pelanggan baru” atau juga bisa “pre order” dan lain sebagainya. Nama-nama label bisa anda custom sesuai dengan kebutuhan. Pemberian label bisa mempermudah pemilik bisnis, baik secara operasional atau menjalin hubungan yang baik dengan pelanggan.
4. Katalog

Anda dapat membuat katalog dalam akun profil WhatsApp Bisnis. Fitur katalog ini dapat menampilkan foto produk sampai 500 foto. Tunjukkan dan bagikan produk dalam katalog agar mempermudah pelanggan melihat apa yang anda jual. Masukkan foto produk, berikan deskripsi serta harga masing-masing produk. Anda juga dapat memberikan link ke produk tersebut dank doe produk untuk mempermudah pengelolaan inventori barang.
Cara Membuat Whatsapp Bisnis
No | Cara Membuat Whatsapp Bisnis |
1 | Download aplikasi whatsapp bisnis |
2 | Registrasi nomor telepon |
3 | Izinkan akses ke kontak dan foto |
4 | Membuat profil akun bisnis |
5 | Melengkapi profil bisnis |
5. Short Link

Jika menggunakan aplikasi WhatsApp Bisnis, anda bisa berbagi short link dengan pelanggan agar mereka bisa langsung memulai chat dengan akun WhatsApp Bisnis anda. Short link tersebut dibuat secara otomatis ketika anda membuat akun di WhatsApp Bisnis. Untuk mengakses short link, buka aplikasi WhatsApp Business > Pengaturan > Fitur Bisnis. Kemudian pilih Short Link. Maka link akan ditampilkan di bawah nama bisnis. Anda tinggal salin link tersebut dan bagikan kemana dan siapa saja yang diinginkan.
6. Pesan Otomatis

Fitur lain yang ditawarkan oleh WhatsApp Bisnis selanjutnya adalah pesan otimatis. Fungsinya sebenarnya mirip dengan Quick Replies. Perbedaannya yaitu dalam pesan otomatis, anda tidak perlu mengetikkan apapun. WhatsApp akan membalas pesan tersebut secara otomatis
Fitur ini sangat membantu ketika pelanggan menghubungi anda di luar jam operasional. Ketika pelanggan mengirimkan pesan, maka mereka langsung akan menerima pesan balasan dengan pesan otomatis yang anda buat. Anda bisa membuat pesan otomatis dengan greeting message, FAQ atau informasi harga produk/jasa yang ditawarkan.
7. Broadcast

Fitur broadcast memungkinkan anda untuk mengirimkan pesan kepada sebagian besar kontak yang anda miliki. Dengan menggunakan fitur broadcast, anda bisa mengirimkan pengumuman atau bahkan info promo kepada banyak pelanggan dengan cepat dan mudah.
Manfaat WhatsApp Bisnis
Dengan berbagai jenis fitur dan fasilitas yang ditawarkan, WhatsApp Bisnis bisa memberikan berbagai manfaat untuk suatu perusahaan. Berikut ini beberapa kegunaan WhatsApp Bisnis untuk sebuah perusahaan:
1. Mempermudah Komunikasi dengan Pelanggan

Manfaat yang didapatkan dengan menggunakan WhatsApp Bisnis yaitu mempermudah jalan komunikasi dengan pelanggan. Aplikasi chat ini membuat calon pelanggan bisa langsung terhubung dengan pemilik bisnis. Selain itu, fitur yang ada dalam WhatsApp Bisnis yang bisa membalas pesan otomatis seperti greeting message dan quick replies akan sangat membantu berkomunikasi dengan pelanggan.
2. Meningkatkan Visibilitas Bisnis

Fitur Katalog yang ada dalam WhatsApp Bisnis mempermudah pemilik bisnis mempromosikan produk yang dijual. Ini sangat praktis mengingat pelanggan yang mengirimkan pesan bisa langsung melihat produk-produk yang ada dalam katalog di platfprm yang sama. Ini tentu bisa menunjang kebutuhan promosi bisnis.
3. Meningkatkan Efisiensi

Jika semua fitur yang ada dimanfaatkan dengan maksimal, maka kinerja operasional dalam bisnis juga menjadi semakin lancar. Contohnya yaitu dengan memanfaatkan fitur seperti Labels, pemilik bisnis bisa dnegan mudah mengkategorikan pelanggan dalam kelompok tertentu sesuai dengan keinginan. Misalnya anda lebih mudah melakukan follow up pelanggan yang diberi label “belum membayar” atau anda bisa memeriksa orderan dengan melihat pelanggan dengan label “pre order” dan sebagainya. Dengan demikian, pekerjaan menjadi lebih teratur dan efisien.
4. Dipercaya Pelanggan

Dengan menggunakan WhatsApp Bisnis, maka image bisnis anda di mata pelanggan semakin baik. Bisnis online yang sedang marak saat ini membuat calon pelanggan lebih selektif dalam memilh. Baik pembeli atau penjual harus hati-hati sebelum melakukan transaksi. Salah satu cara meningkatkan kepercayaan calon pelanggan yaitu dengan menggunakan WhatsApp Bisnis. Hal tersebut memberikan kesan yang lebih professional dan kredibel pada pelanggan.
5. Meningkatkan Hubungan Baik dengan Pelanggan

Salah satu kunci sukses bisnis adalah terjalin hubungan baik dengan pelanggan. Dengan menggunakan aplikasi ini, komunikasi antara pemilik bisnis dengan pelanggan menjadi lebih cepat dan lebih mudah. Kontak bisnis akan membantu mengoptimalkan layanan untuk para pelanggan.