Saat ini, banyak orang sedang berlomba untuk mendapatkan peluang bisnis, Sebagian punya ide yang unik dan jarang ada yang mau melakukannya. Banyak sekali pebisnis dari kalangan muda yang menjadi pusat perhatian public karena prestasi dan pencapaiannya. Anda juga bisa menjadi perhatian karena bisnis unik yang dilakukan. Banyak juga produk-produk yang dihasilkan dari pengusaha-pengusaha yang terus ramai bermunculan dan menjadi tren di kalangan masyarakat khususnya kaum muda mudi.
Dengan ramainya peluang yang muncul pada bidang bisnis ini membuat masyarakat khususnya kaum milenial untuk memunculkan peluang bisnis yang menjanjikan. Untuk membuat suatu peluang bisnis tentu membutuhkan ide-de yang melatarbelakangi lebih dulu. Beberapa orang akan sangat mahir dalam berbagai ide dan bisa membuka peluang untuk dirinya sendiri.
Baca juga: Ide Bisnis Unik Yang Jarang Dipikirkan Oleh Orang Lain
Berikut ini beberapa ide bisnis yang unik dan jarang dipikirkan oleh banyak orang.
Contents
Ide Bisnis Unik yang Jarang Dipikirkan oleh Orang Lain
1. Event Organizer
Event organizer atau yang sering disebut dengan EO menjadi ide bisnis yang masih jarang direalisasikan. Sekalipun sudah mulai banyak yang menggeluti bisnis ini namun ide ini masih jarang terdengar oleh masyarakat. Ide bisnis sebagai event organizer memang bukan ide yang baru terpikirkan oleh banyak orang tetapi orang-orang masih jarang meliriknya. Menjadi EO memang tidaklah mudah. Mengadakan suatu event akan membutuhkan modal besar serta tenaga yang juga sama besarnya.
2. Jasa Penyewaan Alat
Kita kadang membutuhkan sesuatu hanya pada waktu tertentu saja. Membeli suatu barang yang hanya dibutuhkan pada waktu-waktu tertentu hanya akan membuat kita merasa rugi. Jika melihat pada sisi ini pasti akan bisa membuka peluang bisnis. Untuk anda yang punya modal tentunya dapat memanfaatkan peluang ini. Bahkan kalau anda terlanjur membeli barang-barang yang termasuk barang-barang yang tidak terlalu dibutuhkan maka anda dapat menyewakannya supaya tidak hanya menjadi pajangan saja.
3. Editor
Untuk anda yang mempunyai skill pada bidang ini, selain menjadi suatu kebanggaan, anda juga bisa meraup keuntungan dari ide ini. Beberapa orang sepertinya sudah memanfaatkan ide ini tetapi dunia sangatlah luas. Ada banyak orang yang tertarik dengan hasil edit yang memuaskan. Beberapa orang seringkali merasa kesulitan jika harus melakukan kegiatan ini. Alasan ini bisa anda manfaatkan sekaligus untuk mengasah kemampuan anda.
Semakin bernilai suatu karya yang anda hasilkan maka akan semakin tinggi nilai yang akan anda dapatkan. Ada beberapa jenis editor yaitu editor video, editor gambar, dan editor tulisan. Tentukan mana yang menjadi keterampilan anda.
Baca juga: Bisnis Kafe Yang Berkembang Di Indonesia
4. Translator
Untuk anda yang merupakan language enthusiasm, ide bisnis ini bisa membuka peluang bisnis kepada anda. Selain memberikan kepuasan, anda bisa mendapatkan banyak keuntungan lewat peluang ini. Menjadi translator mungkin ada beberapa cara namun untuk menjadi translator professional di hadapan orang lain mungkin membutuhkan background sebagai ahli biasa. Tetapi anda bisa menjadi pekerja lepas atau freelancer untuk ide yang satu ini.
Ada banyak situs website yang membuka lowongan untuk menerjemahkan suatu bacaan atau lainnya. Meskipun demikian, anda harus tetap menunjukkan kemampuan. Namun kadang itu tidak membutuhkan latar belakang sehingga orang-orang yang berasal dari luar jurusan bahasa bisa melakukannya. Tidak hanya untuk Bahasa Inggris, anda yang tertarik dengan bahasa asing lainnya juga bisa mencobanya.
5. Content Writer
Ide ini sangat cocok untuk anda yang memiliki hobi membaca dan menulis. Kadang orang-orang yang memiliki hobi ini hanya menjadikannya sebagai sekadar hobi. Padahal untuk anda yang memiliki hobi semacam ini bisa menjadi peluang untuk meraup keuntungan. Pada era yang semakin canggih ini kita bisa terhubung dengan banyak orang di luar sana. Dengan bayangan seberapa luas koneksi yang dapat disambungkan ini tentunya menjadi keuntungan menjalankan ide ini.
Ada banyak situs yang terus menerus menerbitkan artikel setiap harinya. Ada banyak orang yang membutuhkan jasa yang bisa membantu memudahkannya dalam menuliskan suatu ide. Hal itu bisa menjadi peluang besar untuk anda. Cobalah terhubung dengan dunia yang luas in dan manfaatkan berbagai kemungkinan.
Sumber Ide Bisnis
No | Sumber Ide Bisnis | Penjelasan |
1 | Kebutuhan pasar | Akan menjadi bisnis yang dibutuhkan oleh konsumen dan laris di pasaran |
2 | Keahlian dan keterampilan | Jika didasarkan pada skill/keterampilan akan membuat seseorang menjadi unik atau berbeda |
3 | Hobi/minat | Sumber ide bisnis berdasarkan hobi akan menjadikan seseorang lebih semangat dalam melakukan bisnis |
4 | Kreativitas | Produk/jasa yang bersumber dari kreativitas akan memiliki daya tarik sendiri untuk banyak konsumen |
5 | Networking dan relasi | Ada keuntungan yaitu tingkat kepercayaan yang tinggi |
6 | ATM (Amati, Tiru, dan Modifikasi) | Ini akan menjadi bisnis yang paling mudah untuk dilaksanakan |
7 | Nasihat/saran | Ini akan menjadikan kita belajar banyak dari pengalaman orang lain tanpa harus merasakan kegagalan dari orang tersebut |
8 | Pengalaman dan pekerjaan | Bisnis yang bersumber pengalaman dan pekerjaan akan membuat bisnis dikelola dengan ahli |
9 | Pertimbangan | Bisa digunakan untuk menemukan ide baru |
6. Kuliner
Ide bisnis ini memang bukan sesuatu yang asing tetapi tetap saja ada banyak peluang yang masih dapat ditemukan dalam bidang ini. Misalnya dengan kue-kue dengan dekorasi menarik yang bisa mengundang orang-orang untuk mencobanya apalagi jika sampai menjadi trending maka anda bisa mendapatkan keuntungan yang besar.
Anda bisa saja memiliki ide tentang cita rasa baru yang menggugah selera. Dunia bisnis digital bisa menjadi suatu nilai tambah untuk peluang bisnis yang satu ini. Produk yang dihasilkan juga bisa disebar dengan mudah melalui media sosial dengan cepat.
Baca juga: Tips Mengembangkan Bisnis Dari Rumah Hingga Sukses
7. Blogger
Ini adalah satu peluang untuk anda yang memiliki hobi menulis serta membaca. Sebagai blogger, skill terbiasa dengan merangkai kata-kata adalah suatu kebutuhan. Apalagi jika anda bisa menarik perhatian orang-orang dari tulisan anda. Namun pastikan hal menarik tersebut bersifat positif. Dengan menjadi blogger, anda bisa menjadi reviewer dari beberapa produk. Namun untuk melakukan itu, anda membutuhkan pihak brand untu menawarkan lebih dulu.
Nilai dari tulisan anda akan sangat menentukan. Dengan memiliki blog, anda juga bisa mendaftarkan diri pada Google adsense, layanan penyedia iklan dari Google. Google akan membayarnya jika anda meletakkan iklan dari Google pada blog milik anda. Itu tentu saja sudah cukup menghasilkan.
8. Youtuber
Menjadi Youtuber sangatlah ramai dibicarakan. Profesi yang satu ini bisa menghasilkan keuntungan yang sangat besar. Dulu, pekerjaan ini jarang dipikirkan oleh banyak orang. Orang-orang yang menjalani profesi ini biasanya hanya orang-orang yang hobi dengan pembuatan video. Tetapi saat ini orang-orang berlomba untuk menjadi Youtuber.
Tetapi dengan menjadi Youtuber, anda sangat membutuhkan konten yang berkualitas dan tahan lama. Beberapa konten kontroversial mungkin akan sangat menguntungkan tetapi konten yang tetap bertahan akan menjadi sesuatu yang menjanjikan. Oleh karena itu, jika anda tertarik dengan bidang ini maka buat saja konten yang dibutuhkan oleh orang-orang, menarik dan pastinya bisa bersifat positif. > Jasa SEO Youtube
9. Laundry Sneakers
Sneaker saat ini menjadi gaya hidup banyak orang. Berbagai variasi sneakers yang diluncurkan menjadi incaran banyak orang. Tetapi menggunakan sneakers juga membutuhkan perawatan khusus. Jika anda tidak merawatnya secara maksimal maka ini akan membuat sneakers tersebut tidak akan menarik lagi. Dengan ini, anda bisa menemukan peluang baru untuk anda yang membutuhkan ide bisnis.
Membuka tempat pencucian dan perawatan sneakers secara khusus akan menjadi peluang yang cukup bagus. Sekalipun ide ini membutuhkan modal yang cukup besar tetapi setidaknya bisa menjadi peluang yang akan menguntungkan jika berhasil.
10. Produk Daur Ulang
Ide ini memang bukan ide baru. Tetapi tidak bisa dipungkiri bahwa barang bekas saat ini memang barang bekas semakin mengkhawatirkan untuk lingkungan di bumi ini. Dengan memanfaatkan peluang ini, selain akan mendapatkan keuntungan juga akan membantu menyelematkan kehidupan yang ada di bumi ini. Untuk anda yang memiliki kreativitas tinggi bisa menjadikan ide ini sebagai usaha sampingan demi mendapatkan lebih banyak penghasilan.
Anda bisa mulai membuat barang dari barang bekas atau sesuatu yang nilainya lebih tinggi. Itu akan membuat nilai produk menjadi lebih tinggi dan bisa bertahan di pasaran.
11. Mencoba Trading Emas/Saham atau Mata Uang
Anda bisa mencoba berinvestasi dengan membeli saham, emas atau mata uang. Istilah populernya bisa disebut dengan trading. Anda membeli ketika harga sedang murah dan menjualnya ketika harganya sedang naik.
Khusus untuk trading mata uang, anda dapat memanfaatkan perubahan nilai mata uang misalnya anda membeli dolar ketika harga sedang turun dan menjualnya Kembali ketika harga naik. Demikian juga sebaliknya. Anda dapat menjual ketika harga naik dan membeli ketika harga sedang turun.
Dalam trading Forex, anda bisa memanfaatkan fluktuasi harga, baik ketika harga turun atau naik. Jika anda ingin terjun pada bisnis ini, carilah broker yang memang benar-benar aman.